Naga

Legenda mengenal hewan yang sering dikategorikan sebagai ular ini. Dalam berbagai budaya, ia hadir dengan berbagai karakter khas. Di Eropa, naga adalah hewan bersayap yang sering dikisahkan bertarung dengan pangeran di seputar kastil. Di kisah Mahabarata India, naga bersepupu dengan garuda. Sementara di Cina, naga adalah hewan dengan kekuatan magis dan sering diasosiasikan dengan kebijaksanaan.

Minggu ini, www.salamatahari.com berbagi cerita mengenai pameran “ar(t)ship” IVAA, hal tergaring yang pernah dialami Ibnu Nadzir, petualangan ajaib Darso dan Ali, dan tulisan kecil seputar prasangka yang mengantar Si Dea pada simpulan “tak ada judging yang tak retak”.

Mungkin kamu bertanya. Apa hubungan posting-posting tersebut dengan judul “Naga” yang dipilih untuk edisi ini? Jawabannya, “Naga” di edisi 106 adalah kependekan dari    NAAAA … GARING, BUKAN ?

Lalu untuk apa Salamatahari membuka paragraf inti matahari dengan kisah seputar naga yang seperti ular itu? Ya itu dia, Teman-teman.

NAAAA …. GARING,  BUKAN ?

Baiklah. Akhir kata, selamat memasuki tahun naga air dan menikmati persembahan zine-zine-an online minggu ini.

Salamatahari, semogaselaluhangat dan cerah,

Sundea

Komentar