Umumnya, telinga diciptakan berpasangan. Pada manusia, mereka terletak di kiri dan kanan kepala, menjaga keseimbangan seperti kedua wadah timbangan. Telinga menangkap suara, kekayaan yang kadang menyembunyikan diri dari mata, memberi kita ruang lebih luas untuk membangun imajinasi, serta lebih peka untuk mengerti.
Minggu ini Salamatahari berbagi posting-posting seputar telinga. Ada anting-anting Mama Sun, HW Plainview dalam There Will be Blood yang justru diselamatkan karena tak bisa mendengar, cerita mengenai kuping cangkir, dan telinga Dea yang berkenalan dengan dua bonus dari album About A.
Ini adalah Salamatahari edisi 44, angka yang kembar seperti telinga. Ini adalah masanya para Libra, zodiak dengan simbol timbangan.
Selamat hari ini, Teman-teman …
Salamatahari, semogaselaluhangat dan cerah,
Sundea
Komentar
Oh iya, kalau mau tau lebih jelas tentang acaranya, bisa diliat di http://gelanggangsasindounpad.wordpress.com :))