Never Say Old to …

-Siliwangi, 24-26 September 2010-

garage sale Never Say Old


Jika kau pikir “Never Say Old” ada hubungannya dengan kisah Peter Pan dan Neverland-nya, kamu salah. Never Say Old adalah sebuah garage sale yang diadakan di Jln. Siliwangi no.1, Bandung pada akhir pekan lalu (24-27 September 2010). Never say old to your unused stuffs. Mereka masih bisa diremajakan dan menjadi “barang baru” untuk orang lain.

Diprakarsai oleh Vai yang kemudian menggalang Aul, Agi, Lenny, Nia, Nana, dan Nyowe sebagai tim, bergeraklah garage sale Nevers Say Old. Mungkin karena digarap oleh tujuh perempuan yang cantik-cantik dan modis, garage sale ini didominasi oleh baju, sepatu, dan tas. Sebagian besar masih tampak apik, bahkan ada yang baru satu kali dipakai. “Daripada numpuk di lemari,” ujar Vai. Harga pun bervariasi, mulai dari Rp 2500,00 sampai Rp 220.000,00. Itu sebabnya pengunjung garage sale ini pun sangat bervariasi adanya. Mulai dari pedagang batagor yang lewat, sampai ibu-ibu yang datang dengan mobil mewah. Gigs kecil-kecilan yang menampilkan Deugalih, Under My Pillow, Twinkle, dan banyak lagi pun memeriahkan suasana. 



Under My Pillow in action

Meski hujan turun setiap hari, pembeli tetap melimpah. Dalam tiga hari usaha ini menghasilkan sekitar Rp 6,5 juta rupiah. Di penghujung bulan September itu, ketika akhir pekan tiba, ada alternatif lain untuk jajan busana di Bandung selain factory outlet. 

Rencananya garage sale ini akan diadakan lagi. Jika ingin hadir atau menitipkan barang-barangmu, pantau terus twitternya di @NeverSayOld atau kirimkan email ke avantianggia@yahoo.com/ twitter @avantianggia.

***
Senja luruh ketika garage sale akan ditutup. Baju-baju yang bertebaran karena antusiasme pengunjung mulai dikumpulkan. Deugalih menyanyikan lagu balada yang teduh, When No One Sings This Song,

“Maybe it’s time to grow
When this song is gone …”

Para pakaian, ketika kau tak lagi dikenakan oleh pemilik lamamu, bertumbuhlah bersama pemilikmu yang baru …

Sundea

Komentar

Vai mengatakan…
wowwwww keren euy tulisannya :D
btw itu foto si aul lagi mabok obat batuk plus mabok nge-tag-in baju hihihi
Sundea mengatakan…
Terima kasih, ya ...

Hehehe ... maab, Ul ... =D