Ada dua peristiwa “selesai” yang
cukup mengena untuk saya di penghujung 2016 ini. Pertama, perpisahan resmi duo
musisi Banda Neira. Kedua, majalah KaWanku
mengakhiri edisi cetaknya pada akhir bulan Desember 2016. Yang pertama
seumur jagung, namun saya percaya menikmati masa hidupnya penuh-penuh.
Sementara yang satu lagi adalah penyintas luar biasa. Media yang berangkat dari
majalah anak-anak ini bertahan hidup sampai lebih dari empat puluh tahun.
Dunia pun kehilangan tiga tokoh besar
pada pekan-pekan terakhir. Tepat di hari Natal kita kehilangan biduan populer
George Michael dan astronomer Amerika, Vera Rubin. Menyusul Carrie Fisher,
pemeran Princess Leia yang legendaris di film Star Wars pada tanggal 27 Desember 2016.Turut berduka cita...
Tahun ini akan segera berakhir.
Beristirahatlah tanpa gelisah. Ada hal-hal yang perlu kita terima sesederhana
“sudah selesai” saja.
Ini adalah Hari Keseimbangan terakhir di tahun 2016.
Selamat Tutup Tahun,
Salamatahari semogaselaluhangat dan
cerah,
Sundea
Komentar